HARIANHALUAN - Bukan Lucinta Luna namanya, jika tingkahnya tidak buat heboh. Usai jalani operasi potong leher, dirinya nekat joget di jalanan dengan wajah serta leher yang masih dibalut perban.
Hal tersebut pun menuai beragam komentar dari para netizen. Penasaran seperti apa informasi lengkapnya? Yuk terus simak artikel di bawah ini.
Baca Juga: Mengerikan! Lucinta Luna Operasi 'Potong Leher', Warganet: Bener-bener Kayak Zombi
Lucinta Luna Joget di Jalanan
Baru-baru ini Lucinta Luna umumkan telah operasi wajah serta leher. Usai operasi, ia sudah bisa pergi ke jalanan dengan jumpsuit biru dan rambut palsu yang senada dengan outfit yang ia kenakan, meski seluruh wajah dan lehernya masih dibalut perban.
Dalam postingan yang diunggahnya, bahkan ia juga nekat kayang di jalanan. Lucinta Luna dengan asyiknya berjoget diiringi lagu "Sarang Dosa" dari El Hawa.
"Sarang dosa beraksi kembali ya nakk anakk ingat gak boleh seperti ituhhh sama Ratu 9nyawa" Tulis Lucinta Luna pada Instagram pribadinya seperti dikutip dari IntipSeleb.com, Minggu, 17 Juli 2022.
Baca Juga: Gempar, Kiky Saputri Cium Bibir Dimas Beck di Pesta Lucinta Luna
Diketahui bahwa Lucinta Luna sampai ke Korea Selatan untuk menjalani operasi pemotongan tulang leher atau jakun. Hal ini ia jalankan demi menjadi cantik seperti wanita tulen seperti yang ia idamkan.
Tak hanya pemotongan leher, rupanya dirinya juga menjelaskan bahwa ia menjalani operasi pemotongan tulang ekor. Lucinta Luna membeberkan hal tersebut dalam Instagram pribadinya beberapa hari lalu.
"Doakan aku besok ya guys, deg degan. Masih ada dia step operasi lagi. Step kedua potong tulang ekor," Tulis Lucinta Luna pada akun Instagramnya.
Tuai Komentar Netizen
Berjoget dalam keadaan muka babak belur bukan pertama kali baginya. Sebelumnya, Lucinta Luna juga pernah berbagi dirinya tengah berjoget kala sedang masa pemulihan dan dengan masih dibalut jahitan serta perban.
Aksi terbaru yang diposting pada Instagramnya tersebut mengundang beragam reaksi netizen. Para netizen khawatir akan kepala Lucinta Luna yang masih terbalut perban dan belum sembuh sepenuhnya.
Artikel Terkait
Mengejutkan! Lucinta Luna Tampil Sebagai Pria di Podcast Boy William
9 Artis Ini Ngaku Dirinya Transgender, Lucinta Luna Banjir Dukungan dari Netizen
Posting Wajah Dibalut Perban Lucinta Luna Sebut Dirinya Bukan Lagi Lucinta, Kembali Jadi Muhammad Fatah?
Gempar, Kiky Saputri Cium Bibir Dimas Beck di Pesta Lucinta Luna
Mengerikan! Lucinta Luna Operasi 'Potong Leher', Warganet: Bener-bener Kayak Zombi