HARIANHALUAN.COM -- Mau pelesiran di Provinsi Jawa Tengah? Yuk simak di sini deretan sejumlah tempat wisata di Semarang yang hits dan popular.
Bagi kamu yang berkesempatan berkunjung ke Semarang, maka kamu wajib mengunjungi sejumlah tempat wisata yang hits dan populer yang kami rekomendasikan ini.
Nah, agar kamu tidak penasaran berikut sejumlah tempat wisata di Semarang hits dan populer yang wajib kamu kunjungi.
Baca Juga: Viral Karena Keluarkan Vonis Penundaan Pemilu, Begini Harta Kekayaan Hakim Tengku Oyong
1. Wisata Lembah Kalipancur
Tempat wisata ini terbilang unik karena terdapat danau dan bukit buatan untuk menambah keasrian Wisata Lembah Kalipancur.
Salah satu yang ikonik dari destinasi wisata ini ialah terdapat bangkai pesawat yang disulap oleh pengelola menjadi restoran.
Di tempat Wisata Lembah Kalipancur juga terdapat Japanese Village yang bisa menjadi spot foto unik bak berasa foto-foto di negeri Jepang.
Baca Juga: Pernah Alami Cedera Bahu, Performa Darwin Nunez di Lapangan Kini Tetap Prima
Selain itu disini juga terdapat pasar apung yang berlokasi di danau buatan Wisata Lembah Kalipancur ini.
Bagi yang berlibur bersama dengan anak-anak, kamu bisa membawa mereka bermain ke kadang-kadang hewan seperti Sapi, Kuda hingga bebek.
2. Eling Bening Ambarawa
Jika kamu sedang mencari destinasi wisata yang punya fasilitas yang lengkap, maka kamu wajib mengunjungi Eling Bening Ambarawa.
Baca Juga: Libur Telah TIba, Ini Dia 5 Daerah ‘Puncak’ nya Sumatera, Kota Terdingin Ada di Sumatera Barat
Pengelola tempat wisata yang satu ini menyediakan sejumlah fasilitas penunjang mulai dari kolam renang, restoran, fasilitas outbond, area berkemah hingga ruang pertemuan.
Selain menikmati fasilitas lengkap, para pengunjung Eling Bening Ambarawa juga dapat menikmati keindahan hamparan deretan delapan gunung, area persawahan, perkebunan kopi hingga keindahan Rawa Pening yang berada di sekitar destinasi wisata ini.
Apalagi jika kamu berkunjung ke destinasi wisata ini pada sore hari, maka kamu bisa menikmati keindahan matahari terbenam yang cantik langsung dari Eling Bening Ambarawa ini.
Baca Juga: Wibu Bersiap, Attack on Titan Bagian Ketiga Akan Tayang Malam Ini, Catat Waktunya!
3. Bukit Cinta Rawa Pening
Bukit Cinta Rawa Pening menawarkan pesona alamnya yang cantik terlebih lagi destinasi wisata yang satu ini dikelilingi oleh deretan pohon pinus yang tertata rapi.
Sambil menikmati panoramanya yang cantik, kamu bisa berkeliling menyusuri Rawa Pening dengan menggunakan perahu motor.
Selain itu juga kamu bisa bermain di berbagai wahana yang disediakan oleh pengelola Bukit Cinta Rawa Pening ini.
Meskipun punya panorama yang cantik, namun ternyata tempat wisata yang satu ini menyimpan satu mitos yang mengerikan loh.
Baca Juga: SpaceX Berhasil Antarkan Empat Awak ke Stasiun Luar Angkasa Internasional
Konon katanya apabila ada pasangan yang belum menikah berkunjung ke sini, katanya mereka bakalan putus loh.
Mau percaya atau tidak itu tergatung pribadi masing-masing yang bestie.
Gimana, kamu berani coba datang ke sini engga?
4. Taman Wisata Puri Maerokoco
Jika di Jakarta ada Taman Mini Indonesia Indah (TMII), maka di Semarang ada Taman Wisata Puri Maerokoco.
Karena itulah banyak wisatawan yang menyebut Taman Wisata Puri Maerokoco ini sebagai TMII-nya Jawa Tengah.
Di sini kamu bisa menyaksikan sejumlah miniatur tempat wisata ataupun rumah adat dari setiap daerah yang ada di Jawa Tengah.
Selain itu kamu juga bisa melihat beragam hasil industri dan kerajinan dari setiap daerah di Jawa Tengah.
Di Taman Wisata Puri Maerokoco juga terdapat sejumlah fasilitas hiburan seperti kolam renang, kereta gantung, komidi putar dan sebagainya.
Baca Juga: KKB Lakukan Aksi Penembakan di Yahukimo Papua, Sebabkan 1 TNI Gugur, 3 Lainnya Terluka
5. Lawang Sewu
Lawang Sewu bisa menjadi tempat wisata menarik yang bisa kamu kunjungi ketika berkesempatan mengunjungi Semarang.
Namun bagi kamu yang penakut jangan coba-coba deh, karena Lawang Sewi kerap disebut sebagai bagunan yang angker.
Bahkan konon di gedung ini sering muncul penampakan mulai dari hantu tentara Belanda, kuntilanak, genderuwo dan lain lain-lain.
Baca Juga: Bikin Kaget! Ini Profil Pemilik Rubicon Rafael Alun, Ternyata Segini Penghasilan Satu Bulannya
Konon memang gedung tua Lawang Sewu ini dulunya difungsikan sebagai kantor pusat dari Indische Spoorweg Maatschappij (NIS) yang dikenal sebagai sebuah perusahaan yang membangun jalur kereta api di antara Semarang dengan Solo dan Jogja.
Adapun asal muasal sebutan Lawang Sewu ini ialah karena gedung ini memiliki banyak pintu dan jendela.
Akan tetapi karena saking banyaknya, amka masyarakat setempat pun menyebut gedung ini sebagai Lawang Sewu.
Demikian informasi mengenai 5 tempat wisata di Semarang yang hits dan popular. (*)
Artikel Terkait
Wajib Ke Sini! 5 Destinasi Wisata Eksotis Sumbar, Ada yang Bisa Buat Camping
Pesona 5 Wisata Air Terjun Paling Eksotis di Sumatera Barat, Rekomendasi untuk Para Pecinta Alam
Tempat Wisata Alam Tersembunyi di Lombok yang Anti Mainstream, Nomor 3 Ada Air Terjun di Tepi Pantai
7 Fakta Unik Wisata Alam Padang Mangateh Limapuluh Kota di Balik Panorama Indahnya
8 Tempat Wisata Hits di Padang Panjang, Nomor 3 Punya Tirai Alam yang Mempesona