Jangan Bilang Anda Pecinta Kopi jika Belum Pernah Coba Kopi yang Terbuat dari Daun Khas Sumatera Barat

- Selasa, 21 Maret 2023 | 20:47 WIB
Kopi khas Sumatera Barat yaitu kopi kawa daun (pixabay.com/MarcusVu)
Kopi khas Sumatera Barat yaitu kopi kawa daun (pixabay.com/MarcusVu)

HARIANHALUAN.COM - Mengkonsumsi kopi dengan cara diminum memang menjadi rutinitas bagi banyak orang. Hal ini juga banyak dilakukan oleh warga Sumatera Barat.

Terdapat satu kopi yang sangat unik dan khas dari Sumatera Barat yaitu Kopi Kawa daun. Nama ini mungkin masih asing terdengar di telinga masyarakat Indonesia yang tidak tinggal atau belum pernah berkunjung ke Sumatera Barat.

Kopi kawa daun sesuai namanya tidak menggunakan biji kopi seperti bahan dasar kopi lainnya. Kopi kawa daun menggunakan daun dari tanaman kopi yang kemudia dijadikan bahan dasar kopi kawa daun.

Baca Juga: Sudah Ada Sejak 1985, Ratusan Pedagang Pakaian Bekas Bukittinggi akan Kehilangan Pekerjaan Akibat Permendag

Kopi kawa Daun terbuat dari daun kopi yang diproses dengan cara dikeringkan. Selanjutnya daun kopi disangrai selama 12 jam.

Daun kopi yang kering ini lalu diseduh dengan air yang mendidih. Biasanya kopi kawa daun didihkan menggunakan tembikar tanah liat atau panci alumunium. Air hasil seduhannya kemudian bisa dikonsumsi dan disebut kopi kawa daun.

Rasa kopi kawa daun mirip seperti teh karena mungkin sama-sama terbuat dari seduhan daun. Masyarakat Sumatera Barat sering menambahkan kayu manis dan berbagai macam rampah kedalam kopi kawa daun.

Baca Juga: Istri Sekda Riau Terciduk Nikmati Pesawat Kelas Bisnis, Netizen: Itu Mungkin KW

Kopi kawa daun mulai muncul saat masa penjajahan Belanda. Saat itu masyarakat diharuskan bekerja sebagai petani kopi tapi tidak diperkenankan untuk mengambil hasil kopi yang mereka tanam baik untuk dijual kembali maupun dikonsumsi sendiri. Belanda menganggap kopi merupakan minuman untuk bangsawan dan para petinggi.

Masyarakat Sumatera Barat akhirnya berinovasi dengan mengolah daun kopi sebagai minuman untuk memenuhin keinginan mereka. Kopi kawa daun justru dijadikan minuman khas Sumatera Barat dan menjadi peluang berjualan bagi masyarakat hingga kini.

Baca Juga: Didampingi Menhan Prabowo, Presiden Jokowi Resmikan PYCH dan Tinjau Food Estate di Papua

Kopi kawa daun merupakan bukti bahwa tanaman kopi tidak hanya bisa dimanfaatkan bijinya saja untuk dijadikan minuman tapi daunnya juga bisa dikonsumsi. Nama kopi kawa daun sendiri berasal dari Bahasa Arab "qahwah" yang memiliki arti kopi yang diadaptasi dan digunakan hingga kini.***

Editor: Riezky Maulana

Sumber: Otten Coffee

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Resep Sosis Teriyaki, Lezat dan Mudah Dibuat!

Sabtu, 10 Juni 2023 | 21:05 WIB
X