Tangkal Penyakit, Ini Tips Mengajarkan Anak Cara Mencuci Tangan yang Benar

- Sabtu, 22 Oktober 2022 | 06:54 WIB
Ilustrasi mengajarkan anak cara mencuci tangan (pexels.com/@Ketut Subiyanto)
Ilustrasi mengajarkan anak cara mencuci tangan (pexels.com/@Ketut Subiyanto)

HARIANHALUAN.COM – Usia anak-anak adalah waktu yang tepat untuk mengeksplor dan melakukan banyal hal. Namun disadari atau tidak, aktivitas yang dilakukan para anak dapat menjadi perantara kuman, bakteri dan virus.

Salah satu tempat ternyaman bagi kuman adalah tangan manusia. Bayangkan dalam sehari anak bermain, berinteraksi dengan temannya, menggunakan alat tulis, atau menyentuh benda tertentu. 

Sebanyak itulah anak telah menerima dan menyebarkan kuman yang menempel di tangan. Oleh karena itu, anak perlu sering-sering mencuci tangan yang benar agar tetap bersih. 

Pasalnya, hanya dengan menyentuh area wajah dengan tangan yang belum dicuci, anak bisa dengan mudah terinfeksi kuman.

Baca Juga: Bos Wings Group Bantah Mie Sedaap Pakai Etilen Oksida tapi Kok Ditarik dari Hong Kong sampai Singapura

mencuci tangan adalah salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari jemari dengan menggunakan air ataupun cairan lainnya oleh manusia dengan tujuan untuk menjadi bersih, sebagai bagian dari ritual keagamaan, ataupun tujuan-tujuan lainnya.

Mengajari anak agar rajin mencuci tangan dengan sabun sangatlah penting dilakukan, agar anak terhindar dari risiko berbagai penyakit.

Dalam hal ini, orangtua sangat berperan besar dalam mengajarkan anak mencuci tangan

Baca Juga: Waspada Gagal Ginjal, Ini 6 Tips Mengajari Anak Minum Obat Tablet, Bunda Wajib Coba

Mengajarkan anak mencuci tangan secara rutin akan membuat mereka lebih terbiasa dan memahami pentingnya mencuci tangan untuk kesehatan tubuh. Adapun hal-hal yang perlu dipahami orang tua sebelum mengajarkan anak mencuci tangan yaitu:

1. mencuci tangan yang efektif adalah membersihkan tangan di bawah air yang mengalir.

Penyakit infeksi atau menular seperti, diare, hepatitis A, pneumonia, dan lainnya yang rentan menyerang anak-anak menjadi penyakit-penyakit yang bisa terjadi pada anak ketika malas mencuci tangan.

2. mencuci tangan dengan sabun dapat membuat dinding virus terbongkar, sehingga virus akan mati. 

Penting membilas tangan menggunakan air yang mengalir, agar virus yang sudah hancur tersebut luruh dan tidak menempel lagi di tangan.

Halaman:

Editor: Zahrul Darmawan

Sumber: detikHealth

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X