HARIANHALUAN.COM – YG Entertainment adalah agensi yang juga menaungi idol grup perempuan terkenal sebelum BABYMONSTER yaitu, BLACKPINK.
Ditengarai bahwa langkah YG Entertainment mulai memperkenalkan BABYMONSTER kepada publik karena sebagai langkah antisipasi jika perpanjangan kontrak dengan BLACKPINK tidak berhasil.
Sebab, kontrak YG dengan BLACKPINK akan segera berakhir pada bulan Agustus tahun ini.
Baca Juga: Wanita Ini Bikin Jhon LBF Murka: Saya Masih Ingat Betul
Nah, setelah heboh dengan menampilkan identitas Chiquita BABYMONSTER pada klip sebelumnya. Kali ini, YG Entertainment menunjukkan identitas anggota keempat dari BABYMONSTER yaitu, Asa.
Pada akun YouTubenya YG merilis penampilan solo Asa melakukan Rap hip-hop. Klip video tersebut diberi judul ‘BABYMONSTER (#4) - ASA (Live Performance).
Rupanya Asa merupakan member BABYMONSTER yang juga bukan orang Korea selain Chiquita. Asa berasal dari Jepang dan usianya saat ini adalah 16 tahun.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tunjukkan Antusiasme Jelang Al Nassr vs Ittihad FC, Cuitannya Bikin Ngeri
Tentu saja, hal ini mengejutkan para penggemar karena melihat usianya yang masih muda, tetapi mampu melakukan Rap hip-hop dengan sangat baik.
Asa mulai bergabung dengan YG sebagai trainee pada akhir tahun 2017, ternyata pada tahun tersebut Asa sudah bergabung dengan Green musical di Jepang.
Baca Juga: Cek! Syarat Siswa Penerima PIP untuk Sekolah Tanpa Pusing Memikirkan Biaya Mahal
Klip video penampilan Asa rupanya sudah tembus 9 juta penonton hanya dalam waktu 9 jam setelah video tersebut rilis. Para penonton dibuat takjub dengan penampilan solo dari Asa.
“Wow, skil rapnya sangat lancar,”
“Suaranya sangat bagus, tidak sabar untuk melihat penampilan dari dia selanjutnya,”
Artikel Terkait
Netizen Korea Kecewa dengan Teaser BABYMONSTER
Babymonster Girl Band Terbaru YG Entertainment, Blackpink Komentar Mengejutkan!
Fakta Menarik Chikita BABYMONSTER Asal Thailand, Ternyata Punya Abang Ganteng
Jelang Debut, BABYMONSTER Rilis Video Live Performance Haram, Sudah Nonton?
Tampilnya Chiquita BABYMONSTER Mengundang Banyak Reaksi, Ini Alasannya