Thariq Halilintar dan Fuji Saling Unfollow Di Instagram, Ada Apa?

- Jumat, 27 Januari 2023 | 21:30 WIB
Fuji dan Thariq (Istimewa)
Fuji dan Thariq (Istimewa)

Jakarta, HarianHaluan.com – Pasangan artis Thariq Halilintar dan Fuji kembali menuai sorotan publik.

Diberitakan, beberapa netizen mencermati baru-baru ini Thariq Halilintar dan Fuji ketahuan saling unfollow akun Instagram. Selain itu, tagging di feed juga diremove oleh mereka berdua.

Diketahui, Instagram Thariq @thariqhalilintar juga tidak lagi follow Instagram Fuji begitu pula sebaliknya.

Baca Juga: Terancam Rugi! Atta Halilintar Dibikin Dongkol PSSI: Kapok, Sekian dan Terimakasih

Hal ini pun sontak menimbulkan pertanyaan khususnya bagi para fans kedua artis tersebut. Banyak yang menduga bahwa hubungan mereka sedang tidak baik-baik bahkan putus.

Namun, beberapa menduga bahwa hal ini merupakan sebuah settingan belaka. Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi langsung dari kedua pihak terkait berita ini.

Seperti yang diketahui, Muhammad Thariq Halilintar atau yang lebih dikenal dengan nama Thariq Halilintar adalah anak ke 4 dari 11 keluarga Gen Halilintar. Ia lahir di Brunai Darussalam pada tanggal 29 Januari 1999.

Baca Juga: PSSI Resmi Hentikan Liga 2, Atta Halilintar Tinggalkan Pesan Menohok di Instagramnya

Namanya kian besar dan berkembang di dunia youtube dengan menjadi konten kreator atau YouTuber. Hingga kini hasilnya berbuah manis, sebab untuk saat ini dirinya diketahui memiliki lebih dari 5 juta subscriber dengan total 167 video. 

Kini dirinya dikabarkan sedang berpacaran dengan Fuji Utami, adik almarhum Vannesa Angel

Editor: Albar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Game Terburuk yang Pernah Ada, Masih Mau Coba?

Jumat, 24 Maret 2023 | 11:59 WIB
X