HARIANHALUAN.COM – Rafathar anak pertama dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang telah menginjak usia tujuh tahun. Ternyata Aa, nama panggilanya, pernah dibawa ke panti asuhan oleh suami Nagita Slavina.
Dalam podcast Denny Sumargo, Raffi Ahmad membahas mengenai kedua anaknya, bahkan dia mengatakan masih terus berusaha menanamkan soal kejujuran kepada Rafathar, anak pertamanya.
"Kejujuran nomor satu. Gue gini-gini jujur, kehidupan gue jujur," ujar Raffi Ahmad dikutip dari akun YouTube @CurhatBangDennySumargo, Rabu, 1 Februari 2023.
Selain itu, Raffi Ahmad juga mengajarkan agar kedua anaknya, Rafathar dan Rayanza (Cipung) bisa melangkah tumbuh dewasa ke depan lebih mandiri.
“Biarin dia (Rafathar) berdiri pakai kakinya sendiri,” ungkap Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad juga menanamkan nilai kehidupan kepada kedua anaknya Rafathar dan Rayanza, serta rasa empati dan simpati dan nilai agama nomor satu.
Suami Nagita Slavina tersebut mengatakan, apapun yang dikatakan ke Rafathar pasti akan dibarengi dengan perbuatan. Contoh, Raffi Ahmad pernah membawa anak pertamanya tersebut ke panti asuhan untuk memberi pembelajaran arti sebuah kehidupan.
“Setiap kali gue mengucapkan suatu hal itu, pasti nggak jauh dari gue ngucapin ada contoh yang gue lakukan juga sama dia (Rafathar),” ujar Raffi Ahmad
“Contoh gue juga pernah nih, contoh sama Rafathar, dia gue bawa ke panti ssuhan, sengaja gue bawa ke panti ssuhan,” ucap Raffi Ahmad pada Denny Sumargo.
Raffi Ahmad menyatakan Rafathar dibawa ke panti asuhan sebab Aa selalu melawan terus kepada Nagita Slavina. Hal tersebut membuat papa Rayanza sedikit marah dan dia memutuskan untuk memberikan pelajaran arti orangtua.
“Sengaja gue bawa ke panti asuhan karena dia (Rafathar) melawan terus sama ibunya, waktu itu gimana, akhirnya gue telepon temen yang punya salah satu panti asuhan,” jelas Raffi Ahmad.
Artikel Terkait
Raffi Ahmad Masuk Kandidat Exco PSSI, tapi Nggak Auto Lolos Harus Lakukan Ini Dulu
Istri Raffi Ahmad Nagita Slavina Berdarah Minang, Ternyata Ini Nama Suku Nagita, Banyak yang Belum Tahu!
3 Objek Wisata di Sumbar yang Pernah Dikunjungi Raffi Ahmad, Nomor 1 Tempat Kelahiran Wapres RI Pertama
Fitting Baju Pengantin, Asisten Raffi Ahmad Diisukan Akan Segera Menikah
Blak-blakan! Raffi Ahmad Izinkan Rafathar Jadi Playboy: Kan Nggak Jelek