HARIANHALUAN.COM - Congkel jendala rumah warga di kawasan Kelurahan Mata Air, Kecamatan PADANG selatan, Kota PADANG, seorang pria pelaku pencurian handphone akhirnya berhasil diringkus Tim Klewang Satreskrim Polresta PADANG. Selasa 14 Maret 2023.
Kasatreskrim Polresta PADANG Kompol Dedy Adriansyah Putra mengatakan pelaku berinisial AA (22) ditangkap pada saat berada dirumahanya, di kawasan PADANG Selatan.
"Pelaku kita tangkap terkait kasus pencurian sebuah handphone dengan cara mencongkel jendela rumah korban,"ujar Kompol Dedy kepada harianhaluan.com.
Baca Juga: Ungkap Kasus Curanmor, 25 Personel Polresta Padang Terima Penghargaan
Dedy menyebutkan atas perbuatan pelaku korban mengalami kerugian Rp.5.000.000 rupiah dan melaporkanya kejadian tersebut ke Polresta PADANG.
Dari keterangan Korban, kata Dedy, kejadian pencurian tersebut terjadi pada Minggu tanggal 6 november 2022 sekira pukul 06.00 WIB bahwa handphone korban hilang di dalam kamarnya.
"Pelaku masuk melalui jendela dan mengambil satu unit handphone dan membawanya kabur,"ucap Dedy.
Menanggapi hal tersebut, Tim Klewang Satreskrim Polresta PADANG lalukan penyelikan dan mencaritahu siapa pelaku pencurian tersebut.
"Berdasarkan penyelidikan dilapangan diketahui bahwa pelaku AA yang melakukan pencurian tersebut dan baru pulang dari pelarianya dari luar kota,"katanya.
"Tidak menunggu waktu lama tim langsung menangkap pelaku saat berada dirumahnya di kawasan Kecamatan PADANG Selatan dan saat diinterogasi tersangka mengakui perbuatannya dan selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Polresta PADANG untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut," tutup Dedy.***
Artikel Terkait
Ngelawan saat hendak Ditangkap, Pelaku Begal Motor Sadis di Padang Pariaman Ditembak Polisi
Rekonstruksi Pembunuhan Remaja di Padang Pariaman di Gelar, 25 Adegan Diperagakan Para Pelaku
Viral Aksi Pria Perlihatkan Alat Kelamin di Halte Depan Kantor Walikota Padang
Diduga Stres Usai Pulang dari Jakarta, Seorang Pria di Padang Pariaman Ditemukan Tewas Gantung Diri
Sempat Viral Pria Memperlihatkan Kelamin di Halte Depan Kator Wali Kota Padang Akhirnya Diringkus Polisi