Gegara Seorang Istri Pejabatnya Hobi Pamer Kekayaan di Medsos, Kemsetneg Harus Minta Maaf ke Masyarakat

- Minggu, 19 Maret 2023 | 15:08 WIB
Viral gaya hedon diduga istri pegawai Setneg Esha Rahmanshah Abrar  (Twitter @PartaiSocmed)
Viral gaya hedon diduga istri pegawai Setneg Esha Rahmanshah Abrar (Twitter @PartaiSocmed)

HARIANHALUAN.COM - Kementerian Sekretariat Negara (Kemsetneg) harus memintaa maaf ke publik.

Permintaan maaf lantaran ulah istri salah satu pejabat Kemsetneg Esha Rahmansah Abrar.

"Kemensetneg memohon maaf kepada masyarakat atas kegaduhan yang telah menimbulkan ketidaknyamanan di masyarakat," kata Kepala Biro Humas Kemensetneg Eddy Cahyono Sugiarto kepada wartawan, Minggu 19 Maret 2023.

Baca Juga: Buntut Istri Flexing di Medsos, Pejabat Kemsetneg Dinonaktifkan dan Hartanya Diselidiki

Eddy menjelaskan pihaknya juga langsung menonaktifkan Esha dari jabatannya sebagai Kasubag Administrasi Kendaraan Biro Umum Kemsetneg.

"Esha telah dinonaktifkan sementara dari jabatannya," ujar Eddy.

Penonaktifan jabatana Esha untuk memudahkan Kemsetneg melakukan verifikasi terkait kebenaran informasi yang berkembang.

"Selanjutnya juga telah dibentuk tim verifikasi internal untuk menyelidiki harta kekayaan Sdr. Esha Rahmansah Abrar dan aparatur sipil negara di lingkungan Sekretariat Negara," terang Eddy.

Baca Juga: Suami Idaman Wanita? Cara Esha Rahmasah Abrar Rayakan Anniversary: Kasih Emas 100 Gram dan Tas Louis Vuitton

Esha harus dinonaktifkan lantaran ulah sang istri. Istri Esha kerap melakukan pamer kekayaan atau flexing di media sosial.

Di antara flexing yang viral adalah bukti pembelian sebuah mobil mewah. Uniknya, istri Esha membeli mobil tanpa direncanakan, hanya karena melihat warnanya.

Selain itu, istri Esha juga memamerkan sejumlah mobil dengan pelat nomor cantik.

Sebelumnya, akun twitter @PartaiSocmed membongkar sejumlah gaya istri Esha yang sedang memamerkan kekayaan.

Isu flexing pejabat publik tengah menjadi sorotan tajam. Mulai dari mantan pegawai Direktorat Pajak dan Bea Cukai di Kementerian Keuangan, hingga merembet ke Badan Pertanahan Nasional, KPK, pejabat daerah dan kini pejabat Kemsetneg.***

Editor: Nova Anggraini

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X