HARIANHALUAN.COM - Lembaga Survei Jakarta (LSJ) merilis hasil survei terbaru ihwal Calon Presiden atau Capres dan Calon Wakil Presiden (Capres) jelang Pemilu 2024 pilihan publik.
Adapun hasil dari Capres dan Cawapres pilihan publik adalah Prabowo Subianto dinilai publik cocok berpasangan dengan Menteri BUMN Erick Thohir.
Sedangkan Capres dari Partai NasDem Anies Baswedan menurut persepsi publik paking cocok berpasangan dengan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhono (AHY).
Untuk Capres PDIP Ganjar Pranowo, publik memiliki persepsi bahwasanya pria berambut putih itu cocok berpasangan dengan Menparekraf Sandiaga Uno.
Masing-masing nama yang dipersepsikan publik cocok sebagai Cawapres memiliki persentase sebagai berikut:
Erick Thohir 19,5%, Sandiaga Uno 19,3% dan terakhir AHY sebesar 19,2%.
"Persepsi publik Erick Thohir adalah pasangan ideal Prabowo, Sandiaga adalah Cawapres ideal untuk Ganjar, dan AHY adalah Cawapres yang paling pas untuk Anies," ungkap Peneliti Senior LSI Fetra Ardianto, Rabu 24 Mei 2023.
Selanjutnga, LSJ membuat simulasi seandainya Pilpres 2024 diikuti oleh tiga pasangan tersebut, siapakah yang akan dipilih.
Menurut Fetra, hasilnya menyebut bahwa duet Prabowo Erick paling banyak dipilih responden dengan elektabilitas 38,5%.
Baca Juga: Dapat Lampu Hijau, Moises Caicedo dan Alexis Mac Allister Boleh Tinggalkan Brighton Akhir Musim Ini
Lalu, pasangan Ganjar-Sandiaga dan Anies AHY bersaing sangat ketat. Dimana hasilnya 29,8% responden memilih Ganjar Sandiaga dan 28,9% responden memilih Anies AHY.
"Selisih elektabilitas hanya 0,9% maka posisi Ganjar-Sandiaga dan Anies-AHY bisa saja terbalik," kata Fetra.
Untuk diketahui, survei persepsi publik terkait Capres dan Cawapres yang dilakukan oleh LSJ dilakukan pada 9 hingga 17 Mei 2023 di 34 provinsi Indonesia.
Artikel Terkait
Hasto Kristiyanto Bocorkan Pengumuman Cawapres pada Perayaan Bulan Bung Karno
Sebut 10 Nama Masuk Daftar Cawapres, PDIP Umumkan Pasangan Ganjar Pranowo saat Perayaan Bulan Soekarno
Wasit Lokal Tergusur, Erick Thohir Pastikan Liga 1 Pakai Wasit Jepang Demi Dongkrak Kualitas Kompetisi
Hasil Simulasi Tiga Nama Capres Litbang Kompas: Elektabilitas Prabowo Subianto Naik Signifikan