HARIANHALUAN.COM – Berikut hasil lengkap perempat final Malaysia Masters 2023 yang diadakan pada Jumat, 26 Mei 2023 kemarin.
Indonesia masih memiliki harapan karena sejumlah pemain Indonesia akan berlaga di babak semifinal Malaysia Masters 2023 hari ini.
Masuk di babak perempat final Malaysia Masters 2023 kemarin, sebanyak enam wakil Indonesia bertanding dan memperebutkan tiket ke semifinal.
Baca Juga: Mohamed Salah Minta Maaf Gagal Bawa Liverpool ke Liga Champions, Begini Respons sang Manajer Klub
Tunggal putri ada Gregoria Mariska Tunjung, ganda putri ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Tunggal putra ada Christian Adinata, ganda putra ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, ganda campuran ada Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Di sektor tunggal putra dan tunggal putri, mereka berhasil lolos ke babak semifinal.
Baca Juga: Preview dan Prediksi Skor Southampton vs Liverpool, Laga Perpisahan Soton di Premier League
Gregoria berhasil mengalahkan lawannya yaitu Wang Zhiyi dengan skor akhir 21-11 dan 21-14.
Kemudian di tunggal putra, Christian Adinata pun juga berhasil memenangkan pertandingan saat melawan perwakilan dari India.
Ia bermain rubber game dengan Srikath Kidambi dengan skor akhir 16-21, 21-16, dan 21-11.
Kemudian di sektor ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus menerima kekalahannya dari pasangan Korea Selatan Jeong Na-eun dan Kim Hye-jeong.
Dengan tiga gim permainan, akhirnya Korea Selatan yang mendapatkan tiket ke semifinal dengan skor akhir 15-21, 21-18, dan 16-21.
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pun juga harus berhenti di babak perempat final ini karena kalah oleh pasangan tuan rumah.
Artikel Terkait
Berhasil Raih 5 Medali Emas, Tim Badminton Indonesia Jadi Juara Umum di SEA Games 2023
Viral Timnas Sepak Bola Pulang Naik Pesawat Khusus, Netizen Bandingkan dengan Badminton: Ketuanya Beda Kelas
Atlet Badminton Tak Ikut Pawai Sea Games, Netizen Malah Bilang: Tiap Minggu Mereka Ukir Prestasi!
Gagal Masuk Semifinal, Tim Badminton Sudirman Cup 2023 Minta Maaf, Netizen: PBSI Harus Berbenah!
Jadwal Lengkap Pertandingan Badminton Malaysia Masters 2023: Putri KW akan Melawan India