JAKARTA,HARIANHALUAN.COM-Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna, dikabarkan kena OTT KPK diduga terkait suap, salah satunya proyek Rumah Sakit. Namun Pengurus partai PDIP masih berharap informasi terkait Ketua DPC PDIP Kota Cimahi itu merupakan kabar palsu.
Salah satu proyek yang diduga dikorup Wako Ajay Muhammad Priatna adalah proyek pembangunan Rumah Sakit. Proyek ini lokasinya berada di Jalan Mahar Martanegara, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat.
Baca Juga : Ngeri! Pria Ini Lakukan Aksi Bakar Diri
Di lokasi RS tersebut pada Jumat sore (28/11/2020), memang nampak adanya pembangunan gedung baru. Rumah sakit yang berinisial KB itu memang berlokasi di kawasan padat penduduk.
Pada bagian gerbang gedung yang tengah dibangun, nampak dijaga ketat oleh petugas keamanan setempat.
Baca Juga : Sudah 49 Korban Sriwijaya Air SJ 182 Teridentifikasi Oleh Tim DVI
"Mohon untuk tidak mendekat, tidak masuk, di sini ada peraturannya," kata seorang petugas keamanan rumah sakit itu.
Sebelumnya, Pemkot Cimahi juga belum mengetahui betul terkait Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna yang ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dengan dugaan korupsi proyek pengadaan pembangunan rumah sakit.
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kami mendapat info dari pihak terkait," kata Sekretaris Daerah Kota Cimahi Dikdik S Nugrahawan.
Dalam OTT Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna KPK juga turut mengamankan uang Rp425 juta. Namun pihak KPK sejauh ini belum menetapkan status hukum terhadap Ajay.
Sesuai KUHAP, KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak yang ditangkap.
Baca Juga : Baru Sepekan, Gunung Merapi Semburkan 19 Kali Awan Panas
Sebelumnya, Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri telah membenarkan terkait OTT Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna,
Menurutnya KPK juga menangkap beberapa pihak lain. Namun lembaga anti rasuah itu belum mengungkapkan siapa saja nama-nama yang terjaring dalam OTT.
Baca Juga : Mayat Angga Korban SJ-182 Teridentifikasi, Pihak Keluarga Menunggu Kepulangan Jenazah ke Padang
"Benar, KPK mengamankan beberapa pihak di wilayah bandung jawa barat. Perkembangannya nanti kami informasikan lebih lanjut," kata Ali.
Namun Bendahara DPC PDIP Kota Cimahi, Purwanto mengatakan, pihaknya belum menerima informasi resmi sehingga berharap informasi terhadap Ajay juga menjabat Ketua DPC PDIP Kota Cimahi itu, tidak benar atau hoaks. (*)