Tak lama berselang, giliran tim tuan rumah yang memiliki peluang untuk memecah kebuntuan. Di menit ketujuh, sepakan gelandang Adam Lallana memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Joe Hart.
Baca Juga : PSSI Terbitkan SK Terkait Penghentian Kompetisi
Gawang Hart akhirnya jebol di menit ke-11. Dalam hal ini, gelandang Jordan Henderson sukses memberi timnya keunggulan melalui sepakan jarak jauh setelah mendapatkan sodoran umpan dari Raheem Sterling.
Tim tamu akhirnya mendapatkan gol yang mereka cari di menit ke-25. Berawal dari pergerakan David Silva yang menemukan Aguero tepat di luar kotak penalti, andalan tim Tango itu lantas menarik sekian banyak bek Liverpool untuk kemudian memberi killer pass yang memudahkan Dzeko dalam menceploskan bola ke gawang Mignolet. kedua tim sama-sama gagal mencetak gol lainnya dan terpaksa masuk ruang ganti dengan kedudukan sama kuat 1-1.
Baca Juga : Kompetisi Ditunda, Para Pemain Timnas Pilih Kursus Pelatih Lisensi C
Memasuki babak kedua, manajer dari masing-masing kubu tidak ada yang melakukan pergantian pemain. Di menit pertama setelah laga kembali digulirkan, City mengancam lewat sundulan kepala Aguero memanfaatkan umpan tarik Pablo Zabaleta, yang mana peluang tersebut masih bisa digagalkan mistar gawang.
Saat pertandingan terlihat seimbang, Coutinho hadir menjadi pembeda dengan lesakan spektakulernya di menit ke-75. Menerima umpan pendek Sterling, pemain muda asal Brasil ini langsung menghujamkan tendangan keras ke pojok gawang yang tak mampu dicegah Hart.
Baca Juga : Ini 5 Pesepakbola Dunia yang Kecanduan Kencani Perempuan, Ada yang Sampai 700 Orang?
Unggul satu bola membuat manajer Brendan Rodgers mengubah strategi. Daniel Sturridge yang dicadangkan di pertandingan ini ia panggil masuk untuk mengisi posisi Markovic. Adapun di kubu lawan, Pellegrini melakukan pergantian dengan memasukkan Wilfried Bony untuk Fernandinho.
Semakin ditekan oleh waktu, The Citizens melakukan pergantian terakhir dengan menurunkan gelandang veteran Frank Lampard, yang dipercaya masuk menggantikan Nasri. Akan tetapi di waktu tersisa yang tersedia, gol penyama kedudukan itu tidak kunjung tercipta dan Liverpool berhasil menyenangkan pendukungnya dengan sebuah kemenangan berharga. (h/goal)
Baca Juga : Frank Lampard Dipecat, Jose Mourinho: Ini Kebrutalan dalam Sepak Bola