Roma, Haluan — Tak ada pemenang pada laga AS Roma versus Inter Milan di giornata 30 Serie A. Inter sempat unggul lebih dulu, tapi pada akhirnya harus menerima hasil imbang 1-1 Idi Olimpico Roma, Minggu (20/3).
Roma tampil dominan dengan penguasaan bola 58%. Giallorossi juga menciptakan lebih banyak peluang. Dari 16 percobaan mencetak gol yang mereka buat, enam mengarah ke gawang. Sementara itu, Inter yang tampil tanpa Mauro Icardi hanya menciptakan enam upaya mencetak gol dan dua yang mengarah ke gawang Roma.
Baca Juga : Izin Sudah Keluar, Laga Uji Coba Timnas SEA Games akan Dilanjutkan
Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, Inter memimpin 1-0 lewat gol Ivan Perisic pada menit ke-53. Perisic yang menerima umpan dari Marcelo Brozovic menjebol gawang Roma lewat tembakan keras kaki kirinya.
Roma kemudian menggempur Inter habis-habisan demi menyamakan kedudukan. Perjuangan mereka baru membuahkan hasil pada menit ke-84 ketika Radja Nainggolan menggetarkan gawang Inter dengan memanfaatkan bola liar di kotak penalti.
Baca Juga : Tim Divhumas Polri Cek Kesiapan PON XX Papua, Venuenya Sejuk
Inter menyesalkan kegagalan mereka mencetak gol kedua. “Kami tampil sangat baik selama 70 menit. Ketika Dzeko masuk, Roma mulai memainkan bola-bola panjang dan dia memantulkan bola ke pemain-pemain lain. Namun, tentunya jika kebobolan gol penyama pada menit ke-84, akan ada penyesalan. Sampai momen itu, kami mengendalikan permainan dan satu-satunya penyesalan adalah kami tidak mencetak gol kedua,” ujar pelatih Inter, Roberto Mancini, kepada Sky Sport Italia dan Mediaset Premium.
Pada laga ini, Inter tak diperkuat oleh Mauro Icardi, Stevan Jovetic, dan Rodrigo Palacio. Menurut Mancini, kalau tiga pemain itu bisa tampil, timnya punya kans lebih besar untuk menang.”Kami kecewa karena harus tampil tanpa tiga striker andalan. Jika kami punya paling tidak salah satu dari Mauro Icardi, Rodrigo Palacio, atau Stevam Jovetic, kami mungkin akan menang,” katanya.
Baca Juga : Terkait Laga Sepakbola, Polisi Sarankan PSSI Kerjasama dengan Satgas Covid-19
Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, menerima hasil imbang dengan Inter Milan. Melihat jalannya pertandingan, Spalletti menyebut hasil imbang sudah tepat. Hasil ini memutus rentetan kemenangan Roma di Serie A. Mereka sebelumnya mencatat delapan kemenangan berturut-turut. Meski demikian, Spalletti tak terlalu kecewa.
“Kami terlalu sering kehilangan. Kami tidak bagus dalam penguasaan bola dan dipaksa berpindah dari kanan ke kiri, jadi tim menguras banyak energi dan itu berarti tidak tajam di depan gawang,” ujar Spalletti kepada Mediaset Premium dan Sky Sport Italia.
Baca Juga : Rekor Baru Liverpool: 5 Kekalahan Beruntun di Kandang!
“Inter tampil bagus dengan unggul lebih dulu dan kami tampil bagus dengan bereaksi. Ini adalah pertandingan yang menghibur antara dua tim tangguh dan hasil 1-1 sudah tepat meskipun saya berharap lebih dari tim saya malam ini,” sambung Spalletti.
“Tim ini menunjukkan reaksi yang bagus dan pada akhirnya saya pikir hasil imbang ini akan diterima,” katanya. (h/san)