JAKARTA, HARIANHALUAN.COM - Hidangan spaghetti bukanlah sajian yang sulit untuk dimasak sendiri di rumah. Asal mengetahui triknya, spaghetti yang dimasak sendiri di rumah bisa selezat sajian spaghetti ala restoran Italia.
Caranya tinggal ikuti 10 trik memasak spaghetti agar lezat sempurna di bawah ini, sebagaimana dilansir Thedailymeal, Rabu (4/3/2020), berikut ulasannya.
Baca Juga : Jakarta Masuk dalam Daftar Kota Termahal Dunia, Ini Penyebabnya
1. Pilih spaghetti
Begitu banyak merek spaghetti yang tersedia di pasaran, dan tentu saja semuanya tidak sama secara kualitas, tekstur, hingga rasa. Trial dan error dalam memilih spaghetti itu perlu, cobalah berbagai brand hingga menemukan spaghetti yang cocok untuk Anda masak dan makan.
Baca Juga : Kabar Baik! Jaringan di Wilayah Sumatera akan Ditingkatkan Selama Ramadan
2. Pakai panci besar
Memasak spaghetti itu butuh panci berukuran cukup besar loh! Sebab tiap helai spaghetti butuh ruangan yang cukup untuk bisa matang dengan sempurna.
Baca Juga : Maksimalkan Pengalaman Aktivitas Digital di Momen Ramadan dan Idulfitri 1442 Hijriah
3. Bumbui air dengan garam
Setelah panci berukuran cukup besar terisi air, segera bumbui air rebusan tersebut dengan garam secukupnya. Sampai rasa airnya asin namun tidak keasinan hingga bikin eneg. Tahap ini penting dilakukan agar spaghetti tidak terasa hambar.
Baca Juga : Resep Kolak Pisang Tanpa Santan, Cocok untuk Berbuka Puasa
4. Air mendidih
Step yang satu ini disebutkan sebagai step yang krusial, saat memasak spaghetti wajib memasukkan spaghetti saat air di dalam panci sudah betul-betul mendidih.
5. Tidak perlu dipatahkan
Ingin spaghetti yang bentuknya sempurna kan? Maka Anda tak perlu mematahkan batang spaghetti kering menjadi dua saat memasukkannya ke dalam panci.
6. Aduk
Saat direbus, spaghetti tidak boleh dibiarkan diam begitu saja. Sesekali aduk spaghetti dengan gerakan pelan dan lembut, step ini untuk menghindari spaghetti jadi lengket satu sama lain.
7. Jangan kematangan
Agar mendapatkan spaghetti yang aldente, aturan durasi waktu saat memasak spaghetti, adalah satu atau dua menit lebih awal sebelum durasi waktu (menit) yang tertera pada kemasan pasta. Jika terasa masih sedikir keras, matikan kompor dan biarkan spaghetti tetap berada di air rebusan selama beberapa saat.
8. Tidak perlu dibilas
Saat meniriskan air rebusan spaghetti, disebutkan sebetulnya spaghetti tidak perlu dibilas karena pati atau starch yang menempel di spaghetti dibutuhkan untuk membuat saus pasta.
9. Simpan sedikit air rebusan
Saat meniriskan spaghetti, ambil gelas untuk menyisakan air rebusan tersebut. Air sisa rebusan ini dipakai untuk membuat saus pasta agar bisa terasa lebih enak dan kental mengikat spaghetti.
10. Tambahkan lemak
Sesaat sebelum spaghetti siap disajikan, tambahkan lemak ke spaghetti. Matikan kompor, tambahkan satu atau dua sendok meja butter, olive oil dan parutan keju secukupnya. Lemak enak ini tak hanya membuat spaghetti enak, tapi juga saus pasta terasa lebih rich.(*)