Kolaborasi dengan Sinar Mas Land dan Purwadhika, Anggawira Gagas Hipmi School of Entrepreneur

- Jumat, 14 Oktober 2022 | 14:37 WIB
Kolaborasi dengan Sinar Mas Land dan Purwadhika, Anggawira Gagas Hipmi School of Entrepreneur
Kolaborasi dengan Sinar Mas Land dan Purwadhika, Anggawira Gagas Hipmi School of Entrepreneur

 

HARIAN HALUAN - Bersama Menteri Kominfo RI Jhoni G Plate, Purwadhika School of Digital dan Sinarmas Land, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) gagas sekolah berbasis digital teknologi.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum Bidang Keuangan dan Perbankan BPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Anggawira disela-sela Grand Opening Purwadhika Kampus Batam, Jumat 14 Oktober 2022.

"Sekolah ini, dimaksudkan untuk memberikan wadah serta motivasi kepada anak-anak muda supaya mulai merancang dan menjadi seorang entrepreneur di masa muda," sebut Anggawira.

Angga yang juga merupakan salah seorang calon ketua umum BPP Hipmi dengan nomor urut 3 ini menyebut, hadirnya Hipmi school of entrepreneur ini bertujuan untuk membuka wawasan anak-anak muda sejak usia muda untuk bisa memiliki usaha.

Baca Juga: Ini Profil Brian Putra Bastara, Putra Basko yang Kini Jadi Bendahara NasDem

"insya Allah, melalui Hipmi school of entrepreneur ini akan banyak lagi bermunculan pengusaha-pengusaha muda baru di nusantara ini," lanjutnya.

Melalui Hipmi school of entrepreneur ini, kata Angga, pihaknya akan mengajak anak-anak muda untuk masuk sebagai pengusaha muda dan menjadi seorang entrepreneur yang handal ke depannya. "Hipmi school of entrepreneur ini jadi wadah anak muda untuk mengembangkan jiwa usaha," tegasnya.

Baca Juga: Ketum BPD Hipmi Kepri Sary Dwi Mulyawaty: Anggawira Adalah Sosok Nahkoda yang Syarat Pengalaman

Hipmi school of entrepreneur ini, kata Anggawira, digagas untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia khususnya pada generasi muda.

"Hipmi akan memberikan kesempatan pada generasi muda untuk praktek langsung mengelola bisnis. Program Hipmi school of entrepreneur ini menjadi salah satu cara bagaimana Hipmi turut berupaya meningkatkan kualitas SDM generasi muda,” pungkasnya. (*)

Editor: Heldi Satria

Tags

Terkini

X