Umat Kristen Dilarang Pilih Anies, Abu Janda ke Ade Armando: Habis Digebukin Otaknya Geser

- Sabtu, 5 November 2022 | 12:27 WIB
Permadi Arya atau Abu Janda
Permadi Arya atau Abu Janda

HARIANHALUAN.COM - Politik identitas baru saja dimainkan Ade Armando dengan menyebar pernyataan agar umat kristen jangan memilih Anies Baswedan dalam pilpres 2024.

Pernyataan tersebut mendapat tanggapan dari Permadi Arya atau Abu Janda yang tidak sepaham dan terkesan cukup kesal atas pernyataan Dosen Universitas Indonesia tersebut.

"Karena itulah saya katakan kekompakan suara pemilih Kristen akan menentukan. Kalau umat Kristen kompak Anies akan gagal kalau suara umat Kristen terbelah Anies akan melenggang jadi presiden," ujar Ade dalam video yang diunggah di akun Youtube Cokrotv.

Baca Juga: Ade Armando Berulah Lagi! Bikin Video 'Nggak Karuan' soal Anies, PSI: Bisa Pecah Belah Umat Beragama

Menurut Abu Janda, pernyataan Ade Armando yang melarang umat kristen pilih Anies merupakan politik identitas. Bahkan terbilang sama saja dengan menyuruh umat islam tidak memilih ahok.

Keras Abu Janda juga menanggapi kondisi Ade Armando sejak digebukin beberapa waktu lalu membuat kepala dosen UI tersebut bergeser.

"Maaf yah, sejak digebukin kayaknya ada yang geser dikit di kepalanya Ade Armando, agak error dia," jelas Abu Janda dikutip HarianHaluan dari Instagram pribadinya pada Sabtu (5/11/2022).

Baca Juga: Begini Tanggapan Ade Armando soal Emak-emak yang Viral Diduga Jadi Provokator Pengeroyokan Dirinya

Munculnya pernyataan tersebut, dianalisa karena Ade Armando takut sosok yang didukungnya yakni Ganjar Pranowo kalah dengan Anies Baswedan.

Meski demikian, Abu Janda berpesan kepada Ade Armando jika tidak perlu takut Ganjar Pranowo kalah. Terlebih tidak perlu juga bermain pada ranah politik identitas.

Editor: Mufrod H

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X