HARIANHALUAN.com - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah di Sumatera Barat (Sumbar) masih akan diguyur hujan hingga tiga hari ke depan. Khususnya di kawasan pesisir.
Kepala Sta. Met. Kelas II Minangkabau Padang Pariaman, Sakimin menerangkan, bahwa wilayah Sumbar pada umumnya memasuki puncak musim penghujan tahun ini.
“Di November ini akan sering hujan turun. Mungkin sampai Desember puncak musim hujan masih akan terjadi,” katanya pada Kamis, 17 November 2022.
Baca Juga: Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan di Lubuak Sao Dalko Agam
Utamanya, wilayah paling terdampak adalah yang berada di sebelah barat pesisir Sumbar.
“Jadi dari Pasaman Barat, Agam, Bukittinggi, Padang Panjang, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, dan Pesisir Selatan. Itu yang memang curah hujannya cukup tinggi,” jelasnya.
Baca Juga: Dicecar UAS Soal Gosip Dian Sastro, Rocky Gerung Mati Gaya: Pertama Kali Saya
Terkait hal itu BMKG mengimbau, agar masyarakat tetap tenang sembari meningkatkan kewaspadaan maupun kesiapsiagaan apabila terjadi hujan dengan intensitas sedang, deras, bahkan ekstrem.
Lebih-lebih kalau terjadi dalam durasi yang cukup lama.
Terutama yang tinggal di daerah-daerah dataran rendah ataupun di sekeliling lereng bukit.
“Karena akan berpotensi terjadi banjir atau tanah longsor,” kata Sakimin. (*)
Artikel Terkait
Misteri Satu Keluarga Tewas di Kalideres, Jarang Komunikasi dengan Warga dan Keluarga
Perkosa Anak 12 Tahun, Warga Koto Tangah Ini Dibekuk Polisi
Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan di Lubuak Sao Dalko Agam
Ini Komentar XI Jinping Usai Diperlihatkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Biar Awet, Begini Cara Rawat Cover Mobil yang Benar