HARIANHALUAN.COM - Sudah 26 tahun kabur dari LP Cipinang Jakarta, Eddy Tansil, buronan yang paling dicari oleh aparat Indonesia itu hingga kini masih tidak jelas keberadaannya.
Permasalahan Eddy Tansil buronan sejak tahun 1996 ini sampai melegenda, sebab nilai kerugian yang dialami negara atas ulahnya itu sangat fantastis.
Baca Juga: Daniel Mananta Terpaku Dengar Makna Bismillah, Netizen: Masya Allah
Perusahaan milik Eddy Tansil yang bergerak di bidang petrokimia itu menjadi alat untuk membobol Bank Pembangunan Indonesia (Bapindo) hingga sebesar Rp1,3 triliun.
Dalam catatan kasus, perusahaan Eddy Tansil disebut mengajukan kredit untuk membangun tiga pabrik baru dan pihak bank menyetujui pinjaman. Namun, proyek itu nihil dan tidak pernah ditemukan bekasnya.
Dilansir harianhaluan.com dari ppatk.go.id, kasus Eddy Tansil pernah disinggung oleh Kees Bertens, seorang pastor dan pakar etika kelahiran Belanda, dalam bukunya yang berjudul "Pengantar Etika Bisnis".
Baca Juga: 7 Tempat Horor di Sumatera Barat, Nomor Terakhir Nyawa Taruhannya
Ia menuliskan, kredit yang mulai diberikan pada tahun 1992 sampai 1994 dilakukan dengan cara ilegal dan angkanya mencapai Rp1,3 triliun.
Kredit didapatkan oleh Eddy karena ada campur tangan dari pemerintah. Pengajuan kredit disetujui karena Eddy mendapat katebeletje atau surat sakti (surat referensi) dari Sudomo, saat itu Menko Polkam dan mantan Menaker di zaman Soeharto.
Hal aneh atau unik dari kasus Eddy Tansil adalah temuan dari Tim Perburuan Aset Koruptor yang hasilnya diunggah Indonesian Corruption Watch di 18 Juni 2005.
Sebelum melakukan pembobolan bank dan kabur, Eddy Tansil dikenal seorang gurita bisnis yang merajalela di berbagai bidang.
Usahanya yang mengumpulkan pundi terbanyak disebut datang dari produksi bir mereknya sendiri yang berlisensi dari Becks, merek Jerman.
Jika melihat lagi nilai kerugian akibat Eddy Tansil yang ditanggung negara mencapai Rp1,3 triliun, angka aset atas namanya cukup janggal.
Artikel Terkait
Minat Investasi di IKN Membludak, Jokowi Instruksikan Hal Penting Ini
Deretan Sumber Kekayaan Irwan Mussry, dari Jam Tangan Mewah Hingga Bisnis Makanan
Eddy Tansil Koruptor Legendaris Indonesia, Akankah Harun Masiku Ikuti Jejaknya
Pengamat Politik UI Sebut Antara Ridwan Kamil dan Golkar Saling Melengkapi
Apa Kabar Eddy Tansil, Koruptor 'Sakti' yang Buron Sejak Era Soeharto