HARIANHALUAN.COM - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri diketahui memiliki banyak gelar kehormatan akademik dari luar negeri dan dalam negeri.
Wanita kelahiran Yogyakarta, 23 Januari 1947 itu pernah menempuh pendidikan di Universitas Padjajaran, Fakultas Pertanian pada tahun 1965 dan Fakultas Psikologi di Universitas Indonesia. Namun dari kedua universitas itu tidak ada yang diselesaikan oleh Megawati.
Akan tetapi, selama masa sepanjang karir Megawati terjun di dunia politik, ia mendapat beberapa gelar yakni Doktor Honoris Causa (H.C) dari beberapa institusi pendidikan.
Honoris Causa adalah sebuah gelar kehormatan yang diberikan oleh suatu Perguruan Tinggi kepada seseorang, yang dianggap telah berjasa dan atau berkarya luar biasa bagi ilmu pengetahuan dan umat manusia.
Dilansir harianhaluan.com dari suara.com, berikut adalah deretan gelar yang dimiliki oleh Megawati Soekarnoputri.
1. Doktor Honoris Causa dari Waseda University, Jepang.
Gelar ini diberikan pada Megawati pada tahun 2001. Pada masa itu Megawati baru saja resmi dilantik menjadi Presiden Indonesia kelima.
2. Doktor Honoris Causa dari IPDN, UNP, dan UNPAD
Atas kontribusi yang besar dalam bidang politik di Indonesia, Megawati mendapar gelar Doktor Honoris Causa dari beberapa universitas ternama seperti Institusi Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Universitas Negeri Padang (UNP) dan Universitas Padjajaran (Unpad).
3. Doktor H. C dan Profesor Kehormatan dari tiga universitas di Korea Selatan
Dua Universitas dari Korea Selatan yakni Mokpo National University dan Korea Maritime and Ocean University (KMOU) Busan memberikan gelar Doktor Honoris Causa untuk Megawati.
Gelar yang Megawati dapatkan dari KMOU yakni dalam bidang demokrasi ekonomi dan politik.
Ibu dari Ketum DPR RI Puan Maharani ini pada Mei tahun 2022 lalu juga menerima gelar Profesor Kehormatan dari Seoul Institute of The Arts (SIA) atas konsistensinya untuk memperjuangkan perdamaian dalam konflik yang terjadi di Semenanjung Korea.
Artikel Terkait
Panas Dingin Megawati dan Jokowi, Rocky Gerung: Kalau Tanpa PDIP Tak Akan jadi Presiden
Tak Selalu Mulus, Simak 'Sepak Terjang' Megawati Soekarnoputri Memulai Kiprah hingga Kuasai PDI Perjuangan
Masa Kelam Megawati Dibungkam Soeharto, Trah Soekarno Ini Keluarkan Perintah Mengagetkan
Sepak Terjang Politik Megawati, Pantas Jadi Sosok Penerus Trah Soekarno
Sempat Heboh Karya Ilmiah Megawati, Netizen: Muji Diri Sendiri
Megawati Dikenal 'Penjual Aset Negara', Tapi juga Pengukuh Berdirinya Kementerian BUMN
Kilas Balik, Ternyata Karena Ini Megawati Bisa Jadi Wakil Presiden Gus Dur
Bukan Lahir di Era Megawati, Konsep BUMN Ada Sejak RI Dipimpin Generasi Pertama Trah Soekarno
Beratnya Jadi Anak Soekarno, Megawati Bercerita Kisahnya Diajak Keluar Negeri, Endingnya Begini
Analisa Pengamat dan Jejak 'Trah Soekarno', Selain Puan! Kenali Konseptor Pidato Megawati, Prananda Prabowo