Aksi Nusret Gokce Masuk Lapangan Final Piala Dunia, Salt Bae Kena Batunya Messi Ogah Bertemu Koki Terkenal Itu

- Sabtu, 24 Desember 2022 | 11:11 WIB
Koki terkenal Salt Bae masuk ke lapangan final Piala Dunia dapat kecaman Messi Foto:Instagram @nurs-et
Koki terkenal Salt Bae masuk ke lapangan final Piala Dunia dapat kecaman Messi Foto:Instagram @nurs-et

HARIANHALUAN.COM - Koki populer Nusret Gokce atau sering dikenal sebagai Salt Bae kembali bikin onar dan kali ini pada final Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan beberapa hari lalu.

Salt Bae menjadi tamu tak diundang saat selebrasi kemenangan skuad Argentina. Dia memasuki lapangan dan bahkan memegang lalu mencium trofi yang tidak diperbolehkan bagi yang tidak berkepentingan.

Trofi Piala Dunia hanya diperbolehkan untuk dipegang oleh skuad pemain dan para orang resmi tertentu seperti kepala negara dan ofisial FIFA.

Baca Juga: Update Ranking FIFA, Brasil Kokoh di Puncak, Indonesia Naik Satu Peringkat

Dia juga sempat ingin bertemuan dengan Lionel Messi, tetapi pemain depan Argentina tersebut menolak dan bahkan terlihat kesal dengan Gokce.

Kecaman pun diarahkan ke koki tersebut di sosial media. Netizen merasa ia tidak ada berkepentingan ikut-ikutan selebrasi di lapangan.

Dia bukan pemain, anggota timnas, dan bahkan bukan orang Argentina, tak ada alasan untuk koki viral itu berada di lapangan saat perayaan Messi dkk.

FIFA pun setuju akan hal tersebut karena mereka dilaporkan akan melakukan investigasi terhadap Salt Bae yang dianggap melanggar peraturan.

Aksi Salt Bae juga membuatnya tidak diperbolehkan untuk mendatangi final turnamen US Open Cup.

Baca Juga: Momen Libur Nataru, XL Axiata Pastikan Kesiapan Jaringan

“Dengan ini, Salt Bae dilarang ke final @opencup 2023,” tulis akun US Open Cup di Twitter.

US Open Cup merupakan kompetisi sepak bola tertua yang ada di Amerika Serikat. Meski memang tak sekelas Piala Dunia, hal ini dilakukan agar koki itu tidak cari sensasi di tempat lain.

Bagaimana koki tersebut bahkan bisa masuk ke lapangan tanpa dicegat oleh penjaga?

Mengutip dari Daily Mail, Salt Bae punya banyak hubungan dekat dengan orang-orang di dunia bola seperti Gianni Infantino, presiden FIFA.

Halaman:

Editor: Mufrod

Sumber: Daily Mail

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X