HARIANHALUAN.COM - Pengusaha mualaf Jhon LBF jadi perhatian nih, dia rekrut karyawati minimarket yang dibentak manajer karena tak beri salam ke pembeli.
Jhon LBF yang menyaksikan video viral karyawati minimarket dibentak manajernya itu langsung rekrut si karyawati itu untuk bekerja di perusahaannya.
Kamu tahu kan, baru-baru ini viral di Tiktok, karyawati dimarahi oleh manager lantaran tak beri salam kepada pembeli. Dalam video yang biral, karyawati itu menangis tersedu-sedu karena diancam akan dipecat.
Baca Juga: 4 Lagi Rekomendasi Laptop Gaming Asus ROG, Mereknya Agak Kurang Terkenal Tapi Spek Oke
Nah Jhon LBF merekrut karyawati tersebut untuk bekerja di salah satu perusahaannya. Jhon LBF mengenalkan karyawati yang bernama Citra itu sebagai anak buahnya.
"Citra dengan ikhlas tanpa paksaan bersedia bekerja di salah satu perusahaan saya yaitu Hive Five. Untuk itu secara simbolis saya serahkan seragam karena Mbak Citra ini tidak mau lama-lama, Jumat langsung kerja," ucap Jhon LBF dikutip Harianhaluan.com dari Instagram @insta_julid.
Dalam video itu Jhon LBF memberikan Citra sebuah handphone sebagai alat kerja dan juga seragam yang akan dikenakannya nanti untuk bekerja di perusahaan.
Baca Juga: Viral! Buaya Mahakam Terekam Antar Jasad Balita Tenggelam ke Tepi Sungai Bikin Merinding
Baca Juga: Ini 8 Alasan JPU Simpulkan Putri Candrawati Selingkuh dengan Brigadir Yosua Hutabara
Citra diminta untuk mengenakan baju berwarna biru dongker, Jhon LBF meminta bantuan sang istri untuk mengenakan baju seragam itu kepada Citra.
"Jadi sah ya perhari ini Citra bergabung di Hive Five, selamat sekali lagi Mbak Citra," Ucap Jhon LBF setelah Citra mengenakan baju seragamnya itu.
Jhon menyampaikan ia akan menginstruksikan tim untuk mencarikan Citra tempat tinggal, selain itu Jhon akan memberikan dana kepada citra sebagai dana operasional.
Baca Juga: BMKG: Hujan Sedang hingga Lebat Masih Mengintai Wilayah Indonesia
Namun Jhon juga menekankan dia melakukan hal tersebut bukan untuk pamer ataupun gaya-gayaan.
Artikel Terkait
Hidup Sengsara Tiko Tunjukkan Gelagat Aneh, Malah Tolak Pengusaha Jhon LBF
Ditawari Kerja, Pemilik Akun TikTok Mandi Lumpur, Malah Palak Jhon LBF Untuk Senang-senang
Dirayu Jhon LBF Setop Siksa Orang Tua, Akun TikTok Mandi Lumpur Malah Minta 200 Juta, Buat Apa Coba
Sangat Marah, Jhon LBF Ancam Sikat TikToker Mandi Lumpur ke Polisi