HARIANHALUAN.COM – Beredar di media sosial video yang bernarasi tentara China sudah masuk ke Indonesia, lantas apakah semua itu benar?
Video yang memperlihatkan sekumpulan orang berbaju layaknya prajurit atau tentara China itu diunggah oleh Twitter @Mencaricinta99 dan langsung membuat heboh jagat dunia maya.
"Sudah terang-terangan pakai seragam militer? Gila ini beneran .... Tentara China sudah masuk Indonesia, tengah malam, untuk apa?" tulis Twitter @Mencaricinta99, dikutip pada Jumat, 3 Februari 2023.
Baca Juga: Belum Setahun, CoTweets Sudah Dimatikan Twitter
"Siap-siap saja anak cucu dijajah aseng, atau siap jadi mata-mata China/pengkhianat bagi negeri ini!!!" tambahnya.
"Mentri Pertahanannya bahkan tidak merasakan bahaya?" lanjutnya.
Hingga berita ini diturunkan, video yang diunggah oleh akun Twitter itu pun sudah disukai 1.062, dibagikan 562, dan dikomentari sebanyak 1.833.
Selang beberapa saat kemudian, unggahan video itu direspon oleh salah satu Instagram Gegana.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Oleh-oleh Sumatera Barat yang Wajib Dibawa Pulang, Roti Randang Paling Favorit!
Dalam postingannya, akun itu memberikan pernyataan agar berhenti untuk menyebarkan berita palsu soal kedatangan tentara China.
"Stop sebar hoax," tulis keterangan Gegana melalui akun Instagram @gegana_id, dikutip Harianhaluan.com pada Jumat, 3 Februari 2023.
Kemudian, Gegana pun menjelaskan bahwa video yang beredar di media sosial: Twitter, TikTok ataupun Instagram itu adalah anggota Korps Brimob yang menuju Papua.
Baca Juga: 5 Fakta Kota Brunssum di Belanda, Buat Anda yang Berencana Tinggal di Sana
"Video viral di medsos lewat TikTok, Twitter ataupun Instagram, video ini adalah anggota Korps Brimob yang melaksanakan tugas yang menjaga Kamtibmas Ops Damai Carter Papua," tulis lagi menerangkan.
Artikel Terkait
Mobil Dinas DPRD Jambi Kecelakaan Bawa Penumpang Telanjang Tak Berbusana, Apa Kata Polisi
5 Rekomendasi Channel Youtube Jepang yang Bisa Kamu Tonton Buat Isi Waktu Luang
Kisruh Keluarga Tamara Bleszynski, Bermula dari Gugat Menggugat, Kini Kejanggalan Kematian Kakak Diungkit
Koalisi NasDem, Demokrat, dan PKS Makin Mantap Maju Pilpres 2024, Begini Kata AHY