Namun penampilan Ciro Immobile pada laga kontra Makedonia Utara sangat dipaksakan. Ia tak bermain lepas seperti biasanya yang membuat dirinya gagal mencetak gol pada laga penting tersebut.
Di posisi kedua ada nama Andrea Belotti yang menjadi salah satu pemain yang tak harus memperkuat Timnas Italia lagi. Penyerang Torino tersebut memang tak diturunkan pada laga kontra Makedonia Utara namun posisinya harus digantikan oleh pemain yang lebih muda dan mempunyai visi serta misi yang jelas.
Andrea Belotti yang kini berusia 28 tahun tersebut dinilai tak mampu memberikan kontribusinya untuk Timnas Italia. Ia hanya mampu mencetak satu gol dalam sembilan penampilannya bersama Gli Azzurri sepanjang pertengahan 2021 lalu hingga saat ini.
Posisi selanjutnya ditempati oleh bek veteran Giorgio Chiellini yang tampil sebagai pemain pengganti pada laga kontra Makedonia Utara. Penampilannya pada laga tersebut tak buruk dan ia masih menjaga performanya meskipun baru pulih dari cedera.
Namun Chiellini sudah seharusnya diganti oleh pemain yang lebih muda mengingat usianya kini sudah 37 tahun. Italia kini sudah memilki Alessandro Bastoni dan pemain Inter Milan tersebut akan ditugaskan menjadi penerus Chiellini.
4. Joao Pedro
Terakhir ada nama pemain yang kurang dikenal yang ikut memperkuat Timnas Italia pada laga kontra Makedonia Utara yakni Joao Pedro. Roberto Mancini yang tampak putus asa sebelum laga tersebut memilih untuk memasukan penyerang Cagliari yakni Joao Pedro kedalam skuat Italia.
Joao Pedro hanya bermain tak kurang dari 10 menit pada laga kontra Makedonia Utara menggantikan Domenico Berardi. Tak ada yang spesial dari penyerang Cagliari ini dan Italia harus mencoret namanya dari skuat Gli Azzurri setelah kekalahan yang memalukan.
Artikel Terkait
Laurent Koscielny Putuskan Gantung Sepatu di Usia 36 Tahun
Liverpool Berharap Mohamed Salah Tandatangani Kontrak Baru
Ousmane Dembele Segera Gabung Paris Saint-Germain