LUBUK BASUNG, HARIANHALUAN.COM - Wisata petik buah adalah salah satu wisata yang diminati oleh masyarakat saat ini. Masyarakat urban banyak yang merindukan kehidupan natural ala pedesaan.
Hal ini membuat kawasan agrowisata berkembang pesat di lahan yang subur. Salah satunya Kebun Stroberi Inyiak Tos.
Lahan perkebunan stroberi yang luasnya 1,5 hektare tersebut terletak di Jorong Sungai Landai, Nagari Cingkariang, Kabupaten Agam.
Dengan memanfaatkan lahan yang subur di kaki Gunung Singgalang, kebun stroberi tersebut akan memaksimalkan tanaman stroberi hingga 10 ribu pot.
Hingga hari ini, terdapat tiga jenis tanaman stroberi yang dipersiapkan kebun stroberi tersebut. Antara lain stroberi kalifornia, stroberi kalibret dan stroberi mencir (perpaduan antara kalifornia dan kalibret).
Brian, pengelola Kebun Stroberi Inyiak Tos mengungkapkan, kedepannya kebun tersebut akan menjadi wadah edukasi keluarga, wisata keluarga dan tempat melepas penat dengan kehidupan perkotaan.
"Diharapkan, dengan lahan perkebunan ini bisa menjadi tempat belajar dan pemupuk kreativitas generasi mendatang serta dapat menjadi sarana memberdayakan masyarakat sekitar," ujarnya kepada Harianhaluan.com, Selasa (19/10/2021).(*)