Mulai 2022 ini, sebagian besar sekolah di Indonesia telah berganti ke Kurikulum Merdeka yang juga menyita perhatian bagi guru dan orang tua peserta didik.
Kurikulum sebelumnya yaitu Kurikulum 2013 tentu memiliki perbedaan besar dari Kurikulum Merdeka.
Saat ini, kebanyakan sekolah juga masih melakukan pengenalan Kurikulum Merdeka kepada tenaga pendidik.
Untuk menerapkan sistem pembelajaran kepada peserta didik dengan baik, para guru pun wajib mengetahui dengan jelas bagaimana materi silabus di Kurikulum Merdeka harus diterapkan.
Berikut ini materi silabus Kurikulum Merdeka yang sepatutnya diketahui:
1. Capaian pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka
Capaian pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka menjadi pengganti K1 dan K2 dalam Kurikulum 2013, pengintegrasian antara segi pengetahuan, keterampilan dan sikap sebagai suatu kesatuan proses yang berkelanjutan.
2. Alur Tujuan Pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka
Setelah menganalisis capaian pembelajaran, guru harus membuat Alur Tujuan Pembelajaran (ATP).
Alur Tujuan Pembelajaran berfungsi sama dengan silabus pada Kurikulum 2013, yaitu sebagai acuan perencanaan pembelajaran.
3. Modul ajar atau RPP Plus dalam Kurikulum Merdeka
Modul ajar ini sebagai pengganti RPP di Kurikulum 2013, yang berisi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, lembar aktivitas siswa, dan asesmen untuk mengecek pencapaian tujuan pembelajaran siswa.
4. Profil Pelajar Pancasila dalam Kurikulum Merdeka
Di Kurikulum 2013, terdapat penguatan pendidikan karakter (PPK), tapi dalam Kurikulum Merdeka, istilah tersebut dikenal sebagai Profil Pelajar Pancasila.
Artikel Terkait
Hukum Fisika yang Diterapkan dalam Olahraga Atletik
Hukum Fisika yang Diterapkan dalam Panahan
Inilah Hukum Fisika yang Diterapkan dalam Renang
Hukum Fisika yang Diterapkan dalam Olahraga Bela Diri
Hukum Fisika yang Diterapkan dalam Bulu Tangkis