HARIANHALUAN.COM-Liga Champions telah menyelesaikan pertandingan babak 16 besar hari Rabu 9 Maret 2023. Ada empat klub yang lolos babak 8 besar.
Masih ada delapan klub yang akan melakukan laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions malam nanti.
Ada pun empat klub yang telah lolos antara lain, Benfica, Chelsea, Bayern Munchen dan AC Milan.
Baca Juga: 5 HP dengan Kamera Terbaik 2023 Harga 2 Jutaan, Siap Abadikan Momen Liburan Ramadhan
Bayern Munchen sukses mengungguli PSG dengan skor agregat 3-0. Di leg pertama Bayern Munchen berhasil mencuri kemenangan 1-0 di kandang PSG.
Kemudian di laga kedua, Bayern Munchen kembali sukses tuai kemenangan di kandang 2-0 atas PSG.
Kekalahan PSG membuat mereka lima kali gagal lolos fase babak 16 besar dalam tujuh tahun terakhir mereka berlaga di Liga Champions.
Sementara Milan berhasil menahan Tottenham 0-0 di leg kedua dan lolos setelah di leg pertama menang 1-0 saat menjamu Spurs di Milan.
Kegagalan Tottenham melaju ke babak delapan besar akan kembali memberi tekanan terhadap pelatih Spurs, Antonio Conte.
Baca Juga: Adakan Giveaway Berhadiah Tiket Konser BLACKPINK Gratis, Gerindra Diprotes Fanbase!
Baca Juga: Baca Juga: Redam Messi dan Mbappe, Bayern Menang 2-0 atas PSG dan lolos Babak 8 Besar Liga Champions
Wakil Portugal, Benfica sukses menekuk Club Brugge asal Belgia dengan skor 5-1 dan lolos dengan skor aggerate 7-1.
Chelsea pada leg 1 kalah 1-0 dari Dortmud, akhirnya sukses lolos ke babak delapan besar setelah menang 2-0 di kandang.
Kemenangan ini membuat pelatih Graham Potter lolos dari kemungkinan dipecat oleh Chelsea. Menyusul hasil buruk yang dituai The Blues di laga domestik.
Artikel Terkait
Real Madrid Siapkan 3 Nama Pelatih Bila Ancelotti Hengkang, Ini Sosoknya
Tidak Lagi Jadi Rival di Lintasan, Lorenzo Berani Bongkar Aib Rossi yang Satu Ini!
Redam Messi dan Mbappe, Bayern Menang 2-0 atas PSG dan lolos Babak 8 Besar Liga Champions
Kylian Mbappe Gagal Raih Trofi Liga Champions, Gegara PSG Keok 2-0 Lawan Bayern MunchenĀ