HARIANHALUAN.COM - Walaupun partai final All England 2023 sedang berlangsung, Sangsaka Merah Putih dipastikan bakal berkibar di Stadiun Utilita Arena, Kota Birmingham, Inggris.
Kepastian itu terukir pada Minggu, 19 Maret 2023 pagi ini ketika ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menghancurkan ganda putra China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor telak dua gim langsung, 21-19, 21-17.
Dengan kemenangan itu, Indonesia dipastikan telah mengantongi satu tiket gelar Juara pada ajang kejuaran bulutangkis paling bergensi di dunia tersebut.
Baca Juga: Tumbangkan Irak, Gelar Juara Piala Asia U-20 Diboyong Timnas Uzbekistan
Pasalnya, di partai final ganda putra All England 2023, akan bertarung Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sudah dinanti Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang terlebih dahulu lolos ke final setelah mengalahkan Liang Wei Keng/Wang Chang, 21-15, 19-21, dan 29-27.
Meski sempat tertinggal di seperempat gim pertama, Fajar/Rian begitu cepat bangkit dengan serangan bertubi-tubi dan pertahan yang lumayan kokoh.
Gempuran hebat Indonesia ke kubu China itu langsung membalik kondisi pertarungan, dari yang semula tertekan menjadi selalu yang di atas dan terus menakan yang dibawah.
Baca Juga: Tips Mencegah Bau Mulut Saat Puasa Seharian Penuh di Bulan Ramadhan
Pada akhirnya, duet hebat Fajar/Rian, menutup gim pertama dengan skor kemenangan telak, 21-19.
Harapan segera menutup gim kedua dan Indonesia segera membukukan kemenangan secara telak, digapai ketika Fajar/Rian lagi-lagi unggul jauh atas ganda putra China pada posisi angka 20-13.
Dan, itu terjadi ketika satu dropshot kilat Rian, gagal dibendung Wang Chang di sisi dalam lapangan. Indonesia menang telak atas China dua gim langsung, 21-19, dan 21-13. ***
Sumber: Instagram/@pbsi