HARIAN HALUAN.COM - Timnas Inggris sukses permalukan Italia 2-1 dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 yang berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Italia.
Dua gol kemenangan Inggris tersebut dicetak oleh Declan Rice (menit 13’) dan Harry Kane (menit 44’), sedangkan gol balasan Italia dicetak oleh pemain keturunan Argentina, Mateo Retegui (menit 56’).
Dengan satu golnya tersebut Harry Kane menasbihkan dirinya menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Inggris dengan jumlah 54 gol.
Baca Juga: Hari Pertama Ramadan 1444 Hijriah, Ratusan Pedagang Takjil Cari Peruntungan di Lubuk Basung Agam
Penyerang Tottenham Hotspurs tersebut berhasil melewati rekor gol sebelumnya yang diraih oleh Legenda Manchester United, Wayne Rooney yang berhasil cetak 53 Gol.
Dikutip Harianhaluan.com dari Sofa Score, sebenarnya Italia sangat mendominasi pertandingan dengan keunggulan penguasaan bola.
Italia meraih 58% penguasaan bola pada pertandingan ini, sedangkan Inggris hanya meraih 42% penguasaan bola.
Baca Juga: Dianggap Meresahkan Umat Islam yang Beribadah, Patung Bunda Maria di Kunonprogo Ditutup Terpal
Tapi Inggris unggul efektifitas peluang dimana mereka berhasil membuat tujuh peluang dimana empat peluang itu mengarah ke gawang.
Sedangkan Italia berhasil meraih sepuluh peluang gol tapi hanya satu yang mengarah ke gawang.
Pada Awal laga, sebenarnya Italia dan Inggris bermain cukup ketat dengan jual beli serangan.
Baca Juga: Ini Pro Kontra Warganet terkait Arahan Presiden Jokowi Larang ASN-Pejabat Buka Puasa Bersama
Inggris baru membuat peluang pertama melalui Bukayo Saka yang berhasil menggocek sejumlah pemain, namun sayang sepakannya terlalu lemah dan mudah ditangkap oleh Gianluigi Donnarumma.
Pada menit kesebelas, Inggris kembali mengancam lewat Jude Bellingham, tendangannya ditepis oleh Donnarumma dan berbuah sepakan pojok.
Artikel Terkait
Kabar Duka! Legenda Timnas Inggris Norman Hunter Tewas karena Corona
Kenapa Bursa Transfer Sangat Membantu Pemain Timnas Inggris?
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 10 Halaman 116 117 Kurikulum Merdeka Lets Discuss About Graffiti
Lengkap! 30 Kata Ucapan Hari Raya Nyepi 2023 dalam Bahasa Bali, Indonesia dan Inggris
Jadwal Kualifikasi Euro 2024, Ada Duel Sengit Italia vs Inggris dan Prancis vs Belanda!