HARIANHALUAN.COM - Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia pada tahun 2023 ini rupanya masih menimbulkan kontroversi dan pertentangan beberapa pihak.
Hal ini dikarenakan lolosnya Timnas Israel ke ajang tersebut dan bagaimana sikap negara Indonesia tentang konflik Israel dan Palestina.
Sebenarnya bagaimana Israel bisa lolos ke ajang tersebut?
Baca Juga: Honda Civic Type R 2023 Mendarat di Australia, Spesifikasi Mesin Gahar Banget
Israel sendiri sebagai asosiasi sepakbola memulai kiprahnya di Asia mulai 1954 hingga 1974.
Namun, penolakan dari negara-negara Arab membuat mereka terusir dari Asia bahkan sempat menumpang di Oseania pada periode 1985-1989.
Pada tahun 1992, Asosiasi Sepakbola Israel mengajukan diri menjadi anggota UEFA sampai akhirnya bisa diterima dua tahun kemudian.
Baca Juga: Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Sumatera Barat Periode Ramadhan dan Lebaran 2023
Hal inilah yang membuat mereka bisa mengikuti kompetisi Eropa sampai saat ini.
Salah satu pencapaian terbaik Israel adalah ketika bermain dalam Piala Eropa U-19 tahun 2022 di Slovakia.
Berada di Grup B, bersama Inggris, Austria, dan Serbia, mereka berhasil menyelesaikan babak grup di peringkat kedua dengan meraih masing-masing satu pada kemenangan, imbang, dan kekalahan.
Baca Juga: Intip Harta Pejabat Hubla yang Istrinya Bergaya Hedon, Netizen: Jabatan Basah, Tapi...
Berada di peringkat kedua grup sudah otomatis membuat mereka lolos ke Piala Dunia U-20.
Kejutan terjadi ketika Israel sebagai tim tamu berhasil membuat Prancis takluk 1-2 untuk membuat mereka melaju ke final.
Di partai final, mereka berhadapan dengan Inggris dan setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit, mereka pun takluk 1-3 di perpanjangan waktu. Hasil tersebut membuat Inggris menjadi juara dan Israel menjadi runner-up.
Artikel Terkait
Ganjar Pranowo Tolak Timnas Israel Berlaga di Piala Dunia U-20 Indonesia, Ini Tanggapan Gibran Rakabuming
Drama Penolakan Timnas Israel, Ternyata 2 Atlet Ini Aman Bertanding ke Indonesia
5 Tokoh yang Menolak Kedatangan Timnas Israel di Piala Dunia U-20, Nomor 1 Populer di Bursa Capres, Siapa?
Heboh Penolakan Timnas Israel di Indonesia, Ini Rekam Jejak Mereka di Pentas Piala Dunia