Lin Dan dan Lee Chong Wei Resmi Masuk BWF Hall of Fame, Cek Siaran Langsungnya di Sini

- Jumat, 26 Mei 2023 | 17:13 WIB
Lin Dan dan Lee Chong Wei masuk BWF Hall of Fame
Lin Dan dan Lee Chong Wei masuk BWF Hall of Fame

HARIANHALUAN.COM - Dua legenda bulutangkis, Lin Dan dan Lee Chong Wei resmi masuk ke dalam daftar BWF Hall of Fame

Keduanya pun akan menerima penobatan tersebut secara bersama-sama.

Pertarungan antara Lin Dan dan Lee Chong Wei dianggap sebagai pertarungan paling hebat dalam sejarah bulutangkis dan olahraga dunia.

Baca Juga: Mesin Setor dan Tarik Tunai Kini Hadir di Bank Nagari Cabang Painan

Pertarungan yang dilakukan kedua legenda ini membuat bulutangkis menjadi lebih menarik untuk disaksikan.

Lin Dan dan Lee Chong Wei mampu membuat bulutangkis menjadi olahraga yang digemari di seluruh dunia.

Atas jasa yang sudah dilakukan kedua legenda ini, maka sudah sepantasnya BWF memasukkan mereka ke Hall of Fame.

Baca Juga: Harusnya Habis Tahun Ini, Masa Jabatan Firli Bahuri Cs Ditambah 1 Tahun hingga Pelantikan Presiden 2024

BWF juga sudah melakukan keputusan yang tepat dengan memasukkan Lin Dan dan Lee Chong Wei ke Hall of Fame secara bersamaan.

Hal ini dianggap sebagai simbol perseteruan abadi di antara mereka berdua, baik ketika masih menjadi pemain maupun ketika sudah pensiun.

Kedua legenda ini tidak hanya memperkaya bulutangkis dengan prestasi mereka masing-masing.

Baca Juga: Selamat Jalan! Toko Buku Gunung Agung Umumkan Tutup Permanen

Namun, bumbu-bumbu tersebut juga datang dari persaingan yang membuat Lin Dan dan Lee Chong Wei menjadi rival abadi.

Dengan masuknya kedua nama ini, maka mereka akan bersanding dengan nama-nama besar lainnya.

Halaman:

Editor: Erizky Bagus Z

Sumber: bwfbadminton.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X