HARIANHALUAN.COM - Timnas Amerika Serikat menang tipis saat melawan Timnas Iran pada Babak Penyisihan Grup B Piala Dunia 2022 dengan skor 1-0. Timnas Amerika Serikat juga lolos untuk ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022.
Pertandingan berlangsung di Al Thumama Stadium pada Rabu, 30 November 2022 dan permainan berlangsung dengan pola permainan menyerang yang tinggi dari Timnas Iran. Namun, Timnas Amerika Serikat masih bisa mengatasi Timnas Iran dengan menciptakan sebuah gol tunggal untuk kemenangan Amerika Serikat.
Berkat kemenangan ini, Amerika Serikat mampu mendapatkan tiket untuk melanjutkan ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 sebagai runner-up dan berhasil berada di posisi kedua Grup B. Sedangkan Iran, mereka berada di peringkat 3 dan tidak lolos untuk lanjut ke babak selanjutnya.
Baca Juga: Penonton Ciderai Laga Portugal Lawan Uruguay, Masuk Lapangan Bawa Bendera Pelangi
Pada babak pertama, Timnas Iran langsung memulai pertandingan dengan pola menyerang. Tetapi, tekanan dari Timnas Timnas Amerika Serikat membuat Timnas Iran kesulitan. Timnas Amerika Serikat kini mendapatkan peluangnya di menit ke-11 berkat sundulan dari Christian Pulisic. Tetapi, sundulan tersebut masih bisa ditangkap oleh kiper Timnas Amerika Serikat, Alireza Beiranvand.
Pada menit ke-28, Timnas Amerika Serikat melancarkan serangannya lagi dari sundulan lagi. Kali ini sundulannya dari Timothy Weah. Tetapi, kiper dari Timnas Iran ini sekali lagi berhasil menyelamatkan gawangnya.
Timnas Iran pun juga membuat peluang dengan melakukan serangan balik. Namun, masih sulit untuk membuahkan hasil bagi Timnas Iran.
Pada akhirnya, Timnas Amerika Serikat membuat skor di babak pertama. Timnas Amerika serikat mencetak gol berkat Christian Pulisic dengan melepaskan tembakannya yang berasal dari umpan sundulan Sergino Dest. Skor pun menjadi 1-0 untuk keunggulan Timnas Amerika Serikat.
Timnas Iran pun meningkatkan permainannya, tetapi masih belum bisa menjebol gawang dari Timnas Amerika Serikat. Disisi lain, Amerika hampir mencetak gol keduanya di menit 45+6 tetapi dianulir wasit karena terjebak dalam offside. Hingga pertandingan berakhir, skor pun masih menjadi keunggulan Amerika Serikat untuk sementara dengan skor 1-0.
Artikel Terkait
Maroko Menang Melawan Belgia Menjelang Akhir Pertandingan, Skor 2-0
Kroasia Menang Telak 4-1 Atas Kanada dan Memungkinkan Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Prediksi Korea Selatan vs Ghana Piala Dunia 2022, Pelatih Macan Asia: Harus Jadi Diri Sendiri
Jerman Menyamakan Kedudukan dan Berakhir Imbang Melawan Spanyol Piala Dunia 2022, Skor 1-1
Penonton Ciderai Laga Portugal Lawan Uruguay, Masuk Lapangan Bawa Bendera Pelangi