Legenda Hidup Sevilla FC, Mata Biru Jesus Navas Simpan Cerita Pahit saat Bela Man City

- Jumat, 27 Januari 2023 | 18:33 WIB
Jesus Navas Kapten Sevilla FC  (Instagram Sevilla FC )
Jesus Navas Kapten Sevilla FC (Instagram Sevilla FC )

HARIANHALUAN.COM - Meski Sevilla FC baru kalah 2-1 dari Osasuna di babak perempat final Copa del Rey, sang kapten, Jesus Navas tampak masih menjaga semangat tim agar bisa tampil maksimal pada Minggu ini, 29 Januari 2023

Kekalahan Jesus Navas bersama Sevilla FC pada Copa del Rey tidak boleh menghalangi langkah mereka di La Liga. Peran sang kapten pun terus diperhatikan.

Selain perannya di klasemen La Liga, sosok Jesus Navas sebagai legenda Sevilla FC terus mendapat perhatian. Pemain berumur 37 tahun ini terkenal loyal dengan klubnya sekarang.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Paket Wisata Keliling Padang-Bukittinggi Terpopuler buat Aktivitas Gathering, Mulai Rp500 Ribuan

Dengan posisinya sebagai bek kanan, Jesus Navas pun beberapa kali mencetak gol penentu kemenangan bagi tim yang ia bela.

Misalnya, saat Jesus Navas mencetak gol kemenangan atas Sunderland pada final Capital One Cup di tahun 2014. Saat itu, ia masih musim satu di The Sky Blues setelah transfers dari Sevilla FC pada 2013.

Tapi, mata biru Jesus Navas tampaknya sulit memikat fans Man City. Ketika itu, Navas yang sepanjang hidupnya bermain di Spanyol mengalami gejolak mental hebat.

Dikutip harianhaluan.com dari bleacherreport.com, Jesus Navas sampai harus ke psikolog untuk mengobati kerinduannya pada rumah yang begitu akut.

Baca Juga: Gratis! SnapTik dapat Download Video TikTok Tanpa Watermark, Ini Caranya

Jauh dari keluarga dan teman, tidak bisa berlatih bersama timnas Spanyol, membuat keputusan Jesus Navas untuk berkarier di klub baru, di dunia baru terasa begitu sulit.

Memasuki musim-musim berikutnya, Jesus Navas mungkin bukanlah pemain favorit fans Manchester City. Terlebih ketika klub yang dibelanya ini sedang kesulitan melakukan gebrakan.

Posisi Jesus Navas sebagai bek atau beberapa kali maju jadi sayap kanan terkadang membuat suporter kecewa. Beberapa kali kesempatan membuat gol lolos begitu saja dari Navas.

Meski bukan tugas utamanya untuk membobol gawang, kegagalan-kegagalan ini tentu menguncang rasa percaya diri Jesus Navas.

Baca Juga: Benarkah Ajakan Demokrat Bentuk Sekretariat Perubahan ke Nasdem dan PKS Ibarat Gayung Tak Bersambut?

Halaman:

Editor: Jefli Bridge

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X