"Ini tentang sisi manusia, bagaimana karyawan yang berharga diperlakukan. Di Bayern Munich kami ingin berbeda: sebuah keluarga.
Baca Juga: BMKG Sebut 19 Provinsi Ini akan Alami Cuaca Ektrem Akibat 3 Bibit Siklon Tropis, Daerahmu Termasuk?
“Dan kemudian terjadi sesuatu yang belum pernah saya alami sebelumnya. Sayang sekali untuk semua orang: untuk klub, untuk Tapa, untuk skuat dan untuk semua penjaga gawang, termasuk saya sendiri.
“Namun, saya ingin mengatakan, Saya seorang manusia di satu sisi dan saya seorang profesional di sisi lain." Kata Neuer saat mengkritik pemecatan pelatih kiper Bayern.
Salihamidzic selaku direktur klub langsung menanggapi pernyataan Neuer tersebut. Menurut eks pemain timnas Bosnia Herzegovina itu, Neuer tidak bertindak profesional dengan mengutamakan dirinya ketimbang klub.
“Saya mengerti Manuel terpengaruh secara pribadi (dengan dipecatnya Tapalovic), tetapi sebagai kapten saya mengharapkan sikap yang berbeda darinya,” ujar Salihamidzic dalam kesempatan yang berbeda.
"Manuel telah menempatkan kepentingan pribadinya di atas kepentingan klub. Kami akan membicarakannya dengan dia secara internal,” sambungnya.
Salihamidzic mengatakan bahwa alasan klub memecat Toni dari pelatih kiper Bayern, karena adanya perbedaan dalam cara bekerja sama, hal itu yang membuat neuer harus berpisah dengan mantan pelatih kiper.
Baca Juga: 5 Antivirus Tokcer di Tahun 2023, Pasang Buruan, Laptop Dijamin Aman
“Sebagai pelatih kiper kami, Toni terlibat dalam kesuksesan beberapa tahun terakhir. Kami ingin berterima kasih padanya untuk itu. Perbedaan, terutama dalam cara kami bekerja sama, kini telah membuat kami berpisah. Kami mendoakan yang terbaik untuk Toni Tapalovic di masa depan."
Nasib Neuer masih belum jelas di Bayern Munich. Meski sosok legendaris, Bayern saat ini memiliki suplai kiper yang melimpah dan baru saja mendatangkan kiper Swiss Yann Sommer sebagai pengganti menyusul cederanya.***
Artikel Terkait
Manuel Neuer Resmi Perpanjang Kontrak di Bayern Munich
Kiper Bayern Munchen Manuel Neuer Akui Ketakutan Selama Berjuang Lawan Kanker Kulit
Manuel Neuer Tetap Memakai Ban Pelangi Pada Piala Dunia 2022, Namun Dikecam Oleh Pihak Qatar
Mantap! Cetak Assist di Debut Perdana Bayern Munchen, Joao Cancelo Dipuji Julian Nagelsman
Prediksi Wolfsburg vs FC Bayern Munchen: The Bavarians Menargetkan Kemenangan