HARIAN HALUAN - Jika Anda sering menonton YouTube, maka tidak asing melihat iklan sebelum video utama diputar. Barangkali bisa dua kali video iklan yang ditayangkan lebih dulu. Terkadang bisa di ‘skip’, namun seringnya tidak bisa. Ini khusus untuk pengguna yang tak berbayar. Lain hal jika premium.
Dilaporkan GizChina, Kamis (15/9), pengguna YouTube non-Premium sekarang harus berurusan dengan hingga lima iklan yang tidak dapat dilewati. Fitur ini kabarnya sudah diuji dan rencana implementasinya akan dimulai pada bulan ini.
Selama beberapa hari terakhir, ada banyak keluhan dari pengguna YouTube Free. Para mengungkapkan kekecewaannya melalui Reddit dan Twitter. Menurut keluhan mereka, pengguna sekarang menerima lima lima iklan yang tidak dapat dilewati, bukan hanya dua.
Baca Juga: Presiden Ukraina Zelensky Kecelakaan di Kiev, Mobilnya Ditabrak
Meskipun pengguna tidak mengatakan panjang setiap iklan, namun satu pengguna Twitter mengatakan YouTube memberikan 5 iklan panjang yang tidak dapat dilewati. Setelah beberapa keluhan itu muncul di publik, Tim YouTube menanggapinya melalui tweet.
Perusahaan mengklaim bahwa situasi ini terjadi dengan apa yang disebut "iklan bumper". YouTube pun meminta pengguna untuk mengirim feed back melalui tools yang sudah disediakan. Pihaknya ingin mendengar pendapat pengguna tentang "iklan bumper" baru itu.
Walau demikian sekadar informasi saja, saat ini tidak semua pengguna YouTube gratisan yang menyaksikan lima iklan tersebut. Masih ada juga pengguna yang hanya menyaksikan dua iklan di awal video YouTube. Dengan begitu, bisa dikatakan masih dalam masa pengujian. (*)